Sebagai seorang fullstack developer, bekerja dengan database menjadi salah satu makanan sehari-hari. Apalagi ketika website sudah di upload ke server, seringkali kita perlu meng-export database dari server untuk di import ke database lokal atau sebaliknya.
Artikel ini akan membahas bagaimana cara meng export data dengan database dump di MySQL atau MariaDB.
Export Database MySQL
Untuk melakukan export data dari database SQL kita bisa memanfaatkan perintah mysqldump
. Perintah ini akan meminta nama database dan kredensial server MySQL yang aktif.
Berikut contoh perintahnya:
mysqldump -u username -p nama_db > dump.sql
- username pada perintah di atas adalah username yang bisa mengakses database
- nama_db adalah nama database yang akan di export
- dump.sql adalah nama file yang akan kita dapatkan
Perintah di atas tidak akan memberikan keluaran apapun, tapi kita akan mendapatkan sebuah file bernama dump.sql
di folder yang saat ini sedang aktif.

Berikut contoh konten dari file dump SQL yang akan kita dapatkan.

Import Database MySQL
Langkah berikutnya setelah meng-export database dan mendapat file dump, kita akan meng-import file tersebut. Untuk melakukan import kita harus pastikan bahwa sudah ada database dengan nama yang sama.
Untuk membuat database MySQL baru, buka prompt MySQL:
mysql -u root -p
Berikutnya buat sebuah database dengan perintah CREATE DATABASE. Pastikan nama database nya sama:
mysql > CREATE DATABASE kelascatur;
Keluar dari prompt MySQL dengan menekan CTRL+D
. Selanjutnya import file dump tersebut dengan perintah:
mysql -u root -p kelascatur < dump.sql
Bila berhasil maka perintah di atas tidak akan memberikan hasil apa-apa, namun bila error baru akan muncul pesan error-nya.
Tinggalkan Balasan